How to deal with your grief? Apalagi jika itu harus merenggut seseorang yang telah menjadi satu-satunya dalam kehidupan Anda. Mungkin akan ada yang bilang ‘Move on dong, dia udah pergi. Udah senang. Udah lega.’ But, that’s is not easy as we say it, right? Masih berkaitan dengan cerita ‘para yang ditinggalkan,’ kali ini saya akan mengajak Anda untuk berkenalan dengan salah film terbaik Pedro Almodóvar. Berangkat dari peristiwa tragis, “All About My Mother” akan mengajak penonton untuk mengenal lebih jauh tentang Manuela, kenangannya akan Barcelona, dan bagaimana Ia berjuang pasca kematian putranya.

Manuela, yang diperankan oleh Cecilia Roth, adalah seorang perawat koordinator yang sehari-hari berurusan dengan transplantasi di sebuah rumah sakit di kota Madrid. Ia memiliki seorang putra, Esteban, diperankan oleh Eloy Azorín, yang bermimpi untuk menjadi peraih hadiah Pulitzer di masa mendatang. Suatu ketika, di malam ulang tahunnya, Manuela menghadiahkannya sebuah buku. Belum berhenti disitu. Ia pun mengajak putranya untuk menyaksikan drama ‘A Streetcar Named Desire.’

Seusai pertunjukan, Esteban merayu Ibunya untuk mau menunggu dan meminta tanda tangan Huma Rojo, seorang aktris dari pentas tersebut yang diperankan oleh Marisa Paredes. Mereka pun bertemu Huma yang keluar bersama Nina, kekasih sekaligus lawan mainnya, yang kemudian langsung memasuki sebuah taksi. Di tengah situasi yang hujan, Esteban menghampiri kaca taksi, dan berusaha mengejar taksi tersebut. Apes. Ketika Ia berlari, lelaki yang baru mau dewasa ini harus kehilangan nyawa karena ditabrak oleh sebuah mobil. Naas.

all about my mother
Courtesy of El Deseo, Renn Productions, France 2 Cinéma, Via Digital, Canal+ © 1999

Tak ada harapan, Manuela pun ikut menyetujui proses transplantasi jantung Esteban untuk pasien yang membutuhkan. Ia kemudian memutuskan untuk kembali ke Barcelona, sebuah kota yang sempat Ia tinggalkan ketika Esteban masih berada di dalam perutnya. Setiba disana, Ia bertemu kembali dengan sahabatnya, Agrado, diperankan oleh Antonia San Juan, yang merupakan seorang transgender sekaligus pekerja seks komersial. Pertemuannya dengan Agrado lalu berlanjut ketika Ia berkenalan dengan seorang suster muda nan cantik bernama Rosa, yang diperankan oleh Penélope Cruz. Manuela ingin mencari Lola, seorang transgender yang merupakan ayah dari mendiang putranya. Dalam pencariannya ini, Ia menghadapi babak baru di kehidupannya.

Seperti biasanya, tema yang diangkat oleh Almodóvar tidak jauh-jauh dengan queer. Di film ini Ia lebih banyak mengeksplorasi tema transgender dan lesbian. Ini terlihat dari bagaimana karakter sentral kita ataupun suster Rosa menjalani hubungan dengan Lola, yang notabene merupakan seorang transgender. Begitupula dengan karakter Huma yang memiliki masalah percintaan dengan Nina. Mengutip kata Manuela, “Women will do anything to avoid being alone. Women are more tolerant, but that’s good. We’re assholes.. and a bit lesbo.” Jangan kaget bila dalam dialog mereka akan terasa cukup vulgar ketika mereka tidak jauh-jauh membahas mengenai seks.

514 picture3
Courtesy of El Deseo, Renn Productions, France 2 Cinéma, Via Digital, Canal+ © 1999

Imbas dari tema yang diangkat, topik HIV/AIDS juga tidak jauh-jauh dan mewarnai film ini. Kita akan menyaksikan bagaimana Suster Rosa khawatir bila virus tersebut menginfeksi diri dan janinnya. Namun yang paling penting dari segala masalah di film ini, saya amat menikmati bagaimana kekuatan dukungan sangat berperan dalam segala aspek. Bagaimana Manuela bisa bersahabat dengan Agrado, Rosa dan kemudian Huma, dimana masing-masing juga memiliki masalah namun bisa dilewati dengan usaha mereka untuk saling mendukung.

Dari sisi penampilan, saya amat menyukai peran yang dihadirkan Cecilia Roth di film ini. Saya menyukai kharismanya sebagai Manuela yang tidak mau bergantung dan malah menjadi sosok perangkul yang lain. Begitu juga dengan Marisa Paredes, salah satu muse Almodóvar, yang selalu mencuri perhatian setiap karakter Huma masuk dalam adegan. Begitu pula dengan kehadiran Suster Rosa yang diperankan oleh Penélope Cruz. Cruz muda hadir dengan tampilan yang begitu cantik, polos, serta pencitraan sebagai suster baik, terlepas dari isu kehidupannya di film ini. Yang tidak boleh dilewatkan juga peran Agrado yang diperankan Antonia San Juan, yang menjadi penghibur dan penambah keceriaan dari sosoknya yang periang.

514 picture4
Courtesy of El Deseo, Renn Productions, France 2 Cinéma, Via Digital, Canal+ © 1999

Dari sisi penyajian, Almodóvar bermain dengan kombinasi warna nyentrik yang khas. Saya sangat menyukai ketika adegan Manuela sedang berdiri dibalik dinding yang berisi sebuah poster besar dengan dominansi merah. Wow! Almodóvar tahu bagaimana Ia menghidupkan komposisi warna di film ini yang akan dominan dengan warna merah dan biru, serta diramaikan dengan detil-detil motif yang menjulang di dinding, sampai pakaian setiap karakternya.

Secara keseluruhan, saya begitu amat menikmati film yang masuk dalam kompetisi Cannes Film Festival ini. Film ini terbilang sangat prestatif, terbukti dari bagaimana keberhasilannya menguasai kemenangan film asing terbaik di Academy Awards, Golden Globes dan BAFTA. Kemenangan mutlak ini menandai prestasi tertinggi dari perjalanan karier Almodóvar yang waktu itu masih sebatas nominator penghargaan-penghargaan tersebut.

514 picture6
Courtesy of El Deseo, Renn Productions, France 2 Cinéma, Via Digital, Canal+ © 1999

“All About My Mother” adalah sebuah sajian drama yang dikemas begitu kuat, kaya dan artistik. Kita akan menikmati pahitnya kehidupan para wanita dalam kisahnya, dialog yang tak difilter, sekaligus keindahan kota Barcelona yang jadi latar ceritanya. Astounding!

All About My Mother [Todo sobre mi madre] (1999)
R, 101 menit
Drama
Director: Pedro Almodóvar
Writer: Pedro Almodóvar
Full Cast: Cecilia Roth, Marisa Paredes, Candela Peña, Antonia San Juan, Penélope Cruz, Rosa Maria Sardà, Fernando Fernán Gómez, Toni Cantó, Eloy Azorín, Carlos Lozano, Fernando Guillén, Manuel Morón, José Luis Torrijo, Juan José Otegui, Carmen Balagué, Malena Gutiérrez, Yael Barnatán, Carme Fortuny, Patxi Freytez, Juan Márquez, Michel Ruben, Daniel Lanchas, Rosa Manaut, Carlos García Cambero, Agustín Almodóvar, Paz Sufrategui, Lola García, Esther García, Inma Subirà

#514 – All About My Mother [Todo sobre mi madre] (1999) was last modified: September 25th, 2022 by Bavner Donaldo